Lee Surgery and Endoscopy didirikan oleh Dr. Lee Chin Li, dengan misi untuk memberikan layanan kesehatan yang mudah dijangkau dan berkualitas kepada setiap pasien kami. Kami berkomitmen untuk memastikan kenyamanan Anda, dimulai dari tahap konsultasi hingga prosedur pengobatan.
APA ITU INFEKSI EMPEDU (KOLESISTITIS)?
Kolesistitis didefinisikan sebagai peradangan kantong empedu, sebuah organ kecil yang sangat penting bagi pencernaan. Fungsi utama kantong empedu adalah menyimpan cairan empedu, enzim pencernaan yang dihasilkan oleh hati. Kolesistitis sendiri terbagi ke dalam beberapa jenis, yaitu:
Kolesistitis biasanya muncul ketika ada sumbatan yang mencegah cairan empedu mengalir keluar dari kantong empedu dengan benar, sehingga menyebabkan endapan di kantong empedu, pembengkakan kantong empedu, dan peradangan kantong empedu. Penyebab paling umum dari sumbatan ini adalah batu empedu, endapan kecil dan padat yang terbentuk ketika zat-zat dalam empedu mengeras. Meskipun banyak penderita batu empedu tidak bergejala, batu empedu akan menjadi masalah ketika mereka menghalangi duktus sistikus, jalur utama antara kantong dan saluran empedu.
Penyebab lain dari infeksi kantong empedu atau kolesistitis, meskipun jarang, bisa juga termasuk:
Selain itu, beberapa kasus kolesistitis yang tidak disebabkan oleh batu empedu, atau dikenal sebagai kolesistitis akalkulus, dapat terjadi karena:
Gejala kolesistitis akut bisa muncul mulai dari yang ringan hingga berat dan sering kali tanpa ada tanda-tanda tertentu. Gejala kolesistitis akut meliputi:
Kolesistitis kronis terjadi karena adanya iritasi dan peradangan ringan berulang pada kantong empedu. Gejalanya mirip dengan kolesistitis akut, tetapi tidak terlalu intens dan terjadi secara selang-seling (intermiten).
Sangat penting memahami gejala dan faktor penyebab untuk melakukan deteksi dini dan pengobatan terhadap kolesistitis. Hal ini dapat mengurangi risiko komplikasi seperti kantong empedu pecah, yang mana dapat menyebabkan infeksi serius serta mengancam jiwa.
Siapa yang berisiko mengalami kolesistitis di Singapura?
Memahami faktor risiko kolesistitis sangat penting untuk tindakan pencegahan dan deteksi dini. Di Singapura, seperti di tempat lain, kalangan tertentu lebih rentan terkena kolesistitis, terutama karena faktor gaya hidup, genetik, dan demografi. Faktor risiko untuk terkena kolesistitis mirip dengan risiko pembentukan batu empedu, yang mana meliputi:
Diagnosis terhadap kolesistitis melibatkan kombinasi dari riwayat pasien, pemeriksaan fisik, dan tes diagnostik, seperti:
Pengobatan kolesistitis bertujuan untuk mengurangi peradangan, rasa sakit, dan mengatasi sumber penyebabnya, yang biasanya merupakan batu empedu:
Apa penyebab utama kolesistitis?
Penyebab utama dan paling umum dari kolesistitis adalah batu empedu.
Apa saja gejala dari kolesistitis tahap awal?
Gejala kolesistitis tahap awal adalah nyeri akut dan menusuk di sudut kanan atas perut, yang dapat menyebar ke bahu sebelah kanan dan punggung bagian atas.
Apakah kolesistitis bisa disembuhkan?
Ya, pengobatan untuk kolesistitis meliputi puasa, pengobatan intravena (IV), atau obat minum. Pengobatan definitif untuk kolesistitis adalah kolesistektomi laparoskopi.
Gleneagles Medical Centre
Lee Surgery and Endoscopy
6 Napier Road, #04-16, Singapore 258499
Mount Elizabeth Medical Centre (Orchard)
Dr Lee @ KYM Surgery3 Mount Elizabeth, #12-01, Singapore 228510
Farrer Park Medical Centre
Dr Lee @ KYM Surgery1 Farrer Park Station Road, #13-05, Singapore 217562